Amur menuturkan, pihaknya akan menindaklanjuti pencabutan tersebut hari ini. Amur mengatakan, Interpol Polri juga sudah berkomunikasi dengan kepolisian Swiss.
"Secara formal kami sudah bicara, mereka (kepolisian Swis) juga sudah bisa sama kami. Jadi untuk tertib administrasi kami tindaklanjuti hari kerja (Senin)," ucap Amur.
Untuk diketahui, putra Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz atau biasa dipanggil Eril diduga hilang terseret arus sungai Aaree di Bern, Swiss, pada 26 Mei 2022 siang hari waktu setempat.
Jenazah Eril telah ditemukan dan langsung dibawa kembali ke tanah air. Anak Ridwan Kamil itu telah dikebumikan di Cimaung pada hari ini.