Moeldoko mengunggah foto masa mudanya itu di Instagram pada 14 September 2020. Dia menyandingkan foto semasa Taruna dengan ketika menjabat Panglima TNI.
“Seorang kawan mengirimkan foto lama, saat saya wisuda Akmil tahun 1981. Sebagai remaja yang lahir dan besar dari keluarga petani, lulus akademi militer saja sudah menjadi kebanggaan besar bagi saya,” kata dia dikutip Senin (15/3/2021).
“Menjadi Panglima TNI merupakan cita-cita hampir semua lulusan Akmil. Alhamdulillah, 32 tahun kemudian, tepatnya tahun 2013 cita-cita itu terwujud. Tentu saja melalui kerja keras, terus belajar, dan disiplin. Dari situ saya percaya bahwa cita-cita itu harus diperjuangkan. Yakinlah!,” ujarnya.
Foto SBY semasa Taruna juga pernah diunggah akun Instagram SBY Lovers. Sama seperti Moeldoko, foto itu menyandingkan dengan masa pendidikan dan saat bertugas sebagai petinggi TNI.
Pernah mesra, kini hubungan antara SBY dan Moeldoko telah retak. Moeldoko dituduh tega dan berdarah dingin mengambil alih kepemimpinan Partai Demokrat melalui manuver politik bernama kongres luar biasa (KLB) di Sibolangit, Deli Serdang, Sumatera Utara awal Maret lalu. Saling serang antara dua kubu pun tak terelakkan.
Mengesampingkan perseteruan politik itu, dengan melihat foto lama mereka, kira-kira, lebih keren siapa ya?