Prabowo Dorong Percepatan Program Prioritas untuk Buka Lapangan Kerja Baru

Binti Mufarida
Presiden Prabowo Subianto mendorong percepatan pelaksanaan program prioritas pemerintah dalam rapat terbatas dengan para menteri di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (9/9/2025). (Foto: Dok. Kemensetneg)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto mendorong percepatan pelaksanaan program prioritas pemerintah dan dampaknya dalam pembukaan lapangan kerja baru. Hal tersebut disampaikan Kepala Negara saat menggelar rapat terbatas dengan para menteri di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (9/9/2025).

Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya menuturkan, dalam rapat tersebut, Presiden Prabowo menyoroti sejumlah program. 

“Kehadiran 80.000 Koperasi Desa Merah Putih akan menyerap tenaga kerja setidaknya sekitar 400.000 orang, dengan asumsi setiap koperasi akan memperkerjakan minimal 5 tenaga kerja baru,” kata Seskab Teddy dalam keterangan tertulis, Kamis (11/9/2025). 

Selain itu, program di bidang pertanian juga turut menyumbang lapangan kerja baru.

“Program Kementerian Pertanian untuk melakukan replanting atau penanaman baru di perkebunan rakyat seluas 870.000 hektare, akan mampu membuka lapangan kerja sebanyak 1,6 juta orang selama 2 tahun mendatang,” katanya.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
2 bulan lalu

Prabowo Telepon Emir Qatar, Tanya Situasi Doha usai Serangan Israel 

Nasional
2 bulan lalu

Prabowo Berduka atas Banjir Bandang yang Menerjang Bali dan NTT

Nasional
2 bulan lalu

Presiden Prabowo Instruksikan Penanganan Cepat Banjir di Bali dan NTT

Nasional
2 bulan lalu

Dasco Temui Prabowo di Istana, Lapor Kondisi Terkini hingga Program Prioritas

Nasional
19 menit lalu

Ditjen PHU Kemenag Resmi Dibubarkan, Pegawai bakal Dialihkan ke Kemenhaj

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal