JAKARTA, iNews.id - Capres Prabowo Subianto dan Cawapres Gibran Rakabuming Raka tiba di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat. Gibran siap mengikuti debat Calon Wakil Presiden (Cawapres) yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jumat (22/12/2023).
Terlihat keduanya tiba sekitar pukul 18.42 WIB, mengenakan kemeja berwarna biru langit atau sering disebut baby blue dan celana hitam. Keduanya langsung jalan memasuki area debat sambil melambaikan tangan kepada awak media.
Kedatangan pasangan nomor urut dua itu sempat disambut ratusan para pendukungnya dengan menyanyikan yel-yel.
"Prabowo-Gibran, Prabowo-Gibran, Prabowo-Gibran, pasti memang total," teriak para pendukung.
Diketahui, Mahfud MD, Gibran Rakabuming Raka dan Muhaimin Iskandar menjalani debat cawapres di JCC Jakarta, pada malam ini Jumat (22/12/2023). Tema debat yakni Ekonomi (ekonomi kerakyatan dan ekonomi digital), Keuangan, Investasi Pajak, Perdagangan, Pengelolaan APBN-APBD, Infrastruktur, dan Perkotaan.