JAKARTA, iNews.id – Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan mengakui adanya rencana pertemuan antara Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Pertemuan akan dilakukan dalam waktu dekat.
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto enggan membocorkan tempat dan waktu pertemuan tersebut. Namun dia tidak menampik bahwa pertemuan akan digelar secepatnya.
"Atas dasar semangat yang sama, maka Ibu Megawati Soekarnoputri memang direncanakan bertemu dengan Pak Prabowo. Pertemuan dalam waktu dekat dan sebagai tradisi silaturahim yang baik untuk dijalankan para pemimpin," ujar Hasto, Selasa (23/7/2019).
Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) ini menjelaskan, hubungan antara Megawati dengan Prabowo berjalan baik. Mereka saling menghormati dan tidak pernah melontarkan hal-hal yang membuat adanya jarak. Hubungan ini tetap baik selama berlangsungnya pilpres.
“Ibu Mega percaya pada kenegarawanan Pak Prabowo dan sama halnya dengan Pak Jokowi, kepemimpinan yang memersatukan dan diwarnai dengan dialog antarpemimpin, merupakan hal yang memang seharusnya dilakukan," ucap Hasto.