Presiden Jokowi Bentuk Panitia Nasional Piala Dunia U-17, Ini Tugas dan Anggotanya

Raka Dwi Novianto
Presiden Joko Widodo (Jokowi) (dok. istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) membentuk Panitia Nasional penyelenggaraan Piala Dunia U-17 tahun 2023. Hal tersebut diatur dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 22 Tahun 2023 tentang Panitia Nasional Penyelenggaraan FIFA U-17 World Cup Tahun 2023.

"Federation Internazionale de Football Association Under 17 World Cup Tahun 2023 yang selanjutnya disebut dengan Piala Dunia sepak bola FIFA U-17 tahun 2023 merupakan penyelenggara Piala Dunia di bawah usia 17 tahun yang diselenggarakan di Indonesia pada tahun 2023," bunyi Pasal 1 dikutip Kamis (21/9/2023).

Panitia Nasional berkedudukan di ibu kota Negara Republik Indonesia. Panitia Nasional mempunyai tugas mendukung penyelenggaraan Piala Dunia U-17 tahun 2023 yang akan dilaksanakan di DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur. Panitia Nasional bertanggung jawab kepada Presiden.

Panitia Nasional terdiri atas Panitia Pengarah dan Panitia Pelaksana. Panitia Pelaksana terdiri atas Panitia Pelaksana Bidang Dukungan Penyelenggaraan, Panitia Pelaksana Bidang Sarana dan Prasarana dan Panitia Pelaksana (Local Organizing Committe/LOC) Bidang Penyelenggaraan dan Bidang Prestasi Tim Nasional Sepakbola Indonesia.

Pasal 6
(1) Susunan keanggotaan Panitia Nasional sebagimana dimaksud dalam Pasal 4 adalah sebagai berikut:
a. Panitia Pengarah terdiri atas :
1. Ketua : Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan
2. Anggota:
a) Menteri Sekertaris Negara
b) Menteri Dalam Negeri
c) Menteri Luar Negeri
d) Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia
e) Menteri Keuangan
f) Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi
g) Menteri Kesehatan
h) Menteri Ketenagakerjaan
i) Menteri Perdagangan
j) Menteri Perhubungan
k) Menteri Komunikasi dan Informatika
l) Menteri PPPN/Kepala BPPN
m) Menteri BUMN
n) Menteri Parekraf
o) Sekretaris Kabinet
p) Jaksa Agung
q) Panglima TNI
r) Kapolri
s) Kepala BPKP
t) Kepala LKPB/ Jasa Pemerintah

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Soccer
7 jam lalu

Jadwal Portugal vs Austria di Final Piala Dunia U-17 2025 Malam Ini

Soccer
2 hari lalu

FIFA dan Saudi Fund Gelontorkan Rp16,6 Triliun untuk Stadion Modern, Erick Thohir: Peluang Besar bagi Indonesia

Soccer
5 hari lalu

Timnas Indonesia Uji Nyali Lawan Lintas Benua di FIFA Series 2026

Soccer
9 hari lalu

PSM Makassar Kompak Dukung Rizky Ridho Menangi Puskas Award 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal