Presiden Prabowo ke Thailand, bakal Bertemu Raja Maha Vajiralongkorn

Binti Mufarida
Presiden Prabowo Subianto bertolak menuju Thailand pada, Sabtu (17/5/2025) malam untuk melakukan kunjungan resmi. (Foto: BPMI Setpres)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto berangkat menuju Thailand pada, Sabtu (17/5/2025) malam untuk melakukan kunjungan resmi. Kepala Negara bersama rombongan terbatas lepas landas dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, sekitar pukul 18.50 WIB.

Keberangkatan Presiden Prabowo dan rombongan terbatas dilepas oleh Pangdam Jaya Mayjen TNI Rafael Granada Baay, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto, Pangkoopsud I Marsma TNI Muzafar, serta Danlanud Halim Perdanakusuma Marsma TNI Erwin Sugiandi.

Selama berada di Negeri Gajah Putih, Prabowo dijadwalkan melaksanakan serangkaian agenda penting dalam rangka mempererat hubungan bilateral antara Indonesia dan Thailand.

"Presiden Prabowo diagendakan melakukan audiensi resmi dengan Raja Thailand, Maha Vajiralongkorn, setelah itu akan ada penyambutan resmi oleh Perdana Menteri Thailand Paetongtarn Shinawatra yang dilanjutkan dengan pertemuan bilateral delegasi kedua negara," ujar Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana dalam keterangan tertulis.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
5 bulan lalu

Larang Kader Sebut 2 Periode, Prabowo: Kalau Saya Nilai Tak Berhasil, Jangan Harapkan Maju Lagi

Bisnis
5 bulan lalu

Prabowo Beri Hormat ke Pekerja Migas: Saudara Pahlawan Bangsa di Bidang Energi

Bisnis
5 bulan lalu

RI Canangkan Swasembada Energi, Prabowo: Kita Akan Hemat Ratusan Triliunan Rupiah

Nasional
2 jam lalu

Prabowo Perintahkan TNI Bersiap, Indonesia Berpeluang Kirim Pasukan ke Gaza

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal