Presiden Prabowo Lantik Pimpinan dan Dewas KPK 2024-2029 di Istana

Raka Dwi Novianto
Presiden Prabowo Subianto melantik Pimpinan dan Dewas KPK 2024-2029 di Istana (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto melantik lima pimpinan dan Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (16/12/2024). Pelantikan berlangsung di Istana Negara, Jakarta.

Pelantikan tersebut berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 161 P Tahun 2024 tentang pemberhentian dengan hormat dan pengangkatan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi dan keanggotaan Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi masa jabatan tahun 2024-2029.

Para pimpinan dan Dewas KPK pun membacakan sumpah di hadapan Presiden Prabowo.

“Saya bersumpah bahwa saya, untuk melakukan atau tidak melakukan sesuatu dalam tugas ini, tidak sekali-kali akan menerima langsung atau tidak langsung dari siapa pun juga suatu janji atau pemberian,” bunyi petikan sumpah.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
2 jam lalu

Selain ke Inggris, Prabowo Juga Dijadwalkan Hadiri Forum Global di Swiss

Nasional
4 jam lalu

Momen Prabowo Meneteskan Air Mata saat Jadi Saksi Nikah Sespri Presiden

Nasional
5 jam lalu

Bertolak ke Inggris, Prabowo Dijadwalkan Bertemu Raja Charles III

Nasional
6 jam lalu

Momen Gibran dan Istri Hadiri Resepsi Sespri Prabowo di TMII

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal