"Prime Show" Live di iNews dan RCTI+ Kamis Pukul 20.00: Vaksin untuk Siapa?

Djibril Muhammad
Prime Show yang akan ditayangkan iNews membahas vaksinasi bersama WNI yang telah mendapatkan vaksin Covid-19 di Abu Dhabi, UEA. (Foto: MNC Media).

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo telah mengumumkan vaksin Covid-19 akan diberikan secara gratis kepada seluruh masyarakat Indonesia. Namun pada tahap pertama, vaksin akan diprioritaskan kepada kelompok tertentu di antaranya tim medis, TNI/Polri, aparat hukum, guru atau tenaga didik dari pendidikan anak usia dini (PAUD) hingga perguruan tinggi, aparatur pemerintah pusat, serta peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) penerima bantuan iuran.

Minggu (6/12/2020) lalu, sebanyak 1,2 juta dosis vaksin Covid-19 produksi Sinovac Biotech tiba di Jakarta. Untuk tahap awal, pemerintah merencanakan akan menginjeksi 600 ribu tenaga kesehatan melalui skema program vaksinasi pemerintah.

Selain vaksin Sinovac Biotech, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) juga memesan lima jenis vaksin lain yaitu vaksin produksi  PT Bio Farma, Sinopharm, AstraZeneca, Moderna, dan Pfizer Inc. and BioTech. Pemberian vaksin ini akan dilakukan setelah mendapat izin penggunaan ( Emergency Use Authorization / EUA) dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Pemberian vaksin gratis ini dinilai sebagai langkah optimal untuk mempercepat herd immunity atau imunitas kelompok dan memastikan pandemi di Indonesia bisa segera diakhiri. Selain di Indonesia, beberapa negara seperti Arab Saudi, Jepang, Perancis juga memberikan vaksin Covid-19 secara gratis bagi warganya.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

iNews Ajak Mahasiswa Unpad Pahami Tren Media di Era Digital

Film
3 hari lalu

RCTI+ Originals Terbaru, Idolove Bisa Lihat Idola Jalan Bareng Fansnya

Film
3 hari lalu

Obrolan Seru yang Lagi Viral Semua Dibahas di RCTI+ Originals: KOPI

Film
3 hari lalu

Kita Kepo, Program RCTI+ Originals untuk Tahu Update Para Idola!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal