Profil dan Kekayaan Rahayu Saraswati Keponakan Prabowo yang Mundur dari Anggota DPR RI

Komaruddin Bagja
Profil dan Kekayaan Rahayu Saraswati. Politisi Partai Gerindra Rahayu Saraswati Djojohadikusumo memutuskan mundur sebagai anggota DPR RI. (Foto: screenshot IG)

JAKARTA, iNews.id -  Profil dan kekayaan Rahayu Saraswati keponakan Prabowo yang mundur jadi anggota DPR RI kini menjadi sorotan publik setelah pengunduran dirinya mengejutkan masyarakat. Pada Rabu, 10 September 2025, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo resmi menyatakan mundur dari kursi Anggota DPR RI periode 2024–2029. Keputusan itu diumumkannya melalui video di akun Instagram pribadinya.

Profil dan Kekayaan Rahayu Saraswati

Rahayu Saraswati lahir di Jakarta pada 27 Januari 1986. Ia merupakan putri Hashim Djojohadikusumo adik kandung Prabowo Subianto. Ia mengenyam pendidikan di berbagai institusi ternama, termasuk Tarakanita II Jakarta, United World College Singapura, University of Virginia (AS), serta sekolah seni peran di New York Film Academy dan The International School of Screen Acting.

Sebelum terjun ke ranah politik, Rahayu juga dikenal sebagai aktris dalam film "Merah Putih", "Darah Garuda", dan "Hati Merdeka"—yang diproduseri oleh sang ayah.

Karier Politik 

Rahayu Saraswati pertama kali menjabat di DPR pada periode 2014–2019 melalui Partai Gerindra. Meski sempat gagal pada Pemilu 2019, ia dipercaya menjadi Wakil Ketua Umum Partai Gerindra periode 2020–2025. Pada Pemilu 2024, ia kembali berhasil meraih kursi DPR RI dari daerah pemilihan DKI Jakarta 3 untuk periode 2024–2029.
Namun pada 10 September 2025, Sara secara resmi menyatakan mundur dari jabatannya. Ia berharap masih diberi kesempatan menyelesaikan tugas terakhirnya yaitu pembahasan RUU Kepariwisataan di Komisi VII.

Langkah ini diambil sebagai bentuk tanggung jawab atas kontroversi potongan video podcast Februari 2025 yang kembali viral pada Agustus lalu. Menurutnya, niat awal mendorong kewirausahaan di era digital justru menyinggung banyak pihak, terutama para pelaku usaha kecil. Rahayu kemudian menyampaikan permintaan maaf terbuka dan menegaskan tidak menyalahkan siapa pun atas penyebaran video tersebut.

Kekayaan Rahayu Saraswati

Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), harta kekayaan Rahayu Saraswati tercatat mencapai sekitar Rp 34,47 miliar per 31 Desember 2024. Total kekayaannya sebenarnya sekitar Rp 37,86 miliar, namun berkurang setelah dikurangi utang sebesar Rp 3,39 miliar.

Rincian harta kekayaan tersebut mencakup:

  • Tanah dan bangunan senilai Rp 20,04 miliar, tersebar di berbagai daerah seperti Bogor, Jakarta Timur, Jakarta Pusat, Bandung, Kebumen, Jakarta Selatan, Bekasi, dan Wonogiri.
  • Kendaraan bermotor senilai Rp 4,8 miliar, terdiri dari Toyota Vellfire 2019, Toyota Alphard 2021, Toyota Land Cruiser 2023, dan Toyota Fortuner 2023.
  • Harta bergerak lain sebesar Rp 615 juta.
  • Surat berharga dengan nilai Rp 4,24 miliar.
  • Kas dan setara kas mencapai Rp 8,16 miliar.
Editor : Komaruddin Bagja
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

Breaking News: MKD Tolak Pengunduran Diri Rahayu Saraswati, Tetap Jadi Anggota DPR

Nasional
24 hari lalu

Anies Sindir Balik Prabowo, Gerindra Tak Tinggal Diam

Nasional
1 bulan lalu

Prabowo Sentil Ada Kader Gerindra Jadi Kepala Daerah Malah Petantang-petenteng

Nasional
1 bulan lalu

Kelakar Prabowo ke Dedi Mulyadi: Kalau Brengsek, Saya Usut Kau

Buletin
1 bulan lalu

Viral! Ahmad Sahroni Muncul Secara Daring di Munas IMI Setelah Lama Menghilang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal