Sebut saja misalnya Kalkir atau Kanalisasi Lajur Kiri, Jembatan Merah (Jangan Menerobos dan Menghambat Lampu Merah), dan STMJ (Surabaya Taat Marka Jalan). Sabilul juga membuat aksi keselamatan di jalan melalui penindakan kendaraan roda dua yang tidak sesuai spesifikasi teknis pada malam pergantian tahun 2012-2013.
Aksi itu tercatat dalam Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri) karena menindak 1.131 motor dalam waktu empat jam.
Profil Kombes Pol Sabilul Alif:
Lahir: Gresik, 27 Juni 1975 (44 tahun).
Jabatan: Ajudan Wapres KH Ma’ruf Amin.
Agama: Islam.
Pendidikan:
- Akpol, 1996.
- PTIK, 2006
- Sespimen, 2011
Riwayat Jabatan (antara lain):
- Pamapta Polres Karang Asem Polda Bali, 1997.
- Kasat Lantas Polres Karang Asem Polda Bali, 1998.
- Kapolsek Ubud Polres Gianyar Polda Bali, 1999.
- Kasat Lantas Polrestabes Surabaya Polda Jatim, 2012.
- Kapolres Bondowoso Polda Jatim, 2013.
- Kapolres Jember Polda Jatim, 2014.
- Wadirlantas Polda Jatim, 2016.
- Kapolres Kota Tangerang Polda Banten, 2017.
- Ajudan Wapres KH Ma’ruf Amin, 2019.