JAKARTA, iNews.id - KSAL Laksamana Yudo Margono dipilih Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai calon Panglima TNI menggantikan Jenderal Andika Perkasa. Istri Yudo Margono, Veronica Yulis Prihayati pun tak luput menjadi perhatian publik.
Tak banyak yang tahu ternyata Vero, sapaan akrab istri Yudo Margono ternyata perwira aktif Polri. Dia kini berpangkat AKBP yang berdinas di Baharkam Polri.
Hebatnya Vero juga aktif menjadi Ketua Umum Jalasenastri yaitu organisasi para istri anggota TNI AL. Dia aktif di berbagai kegiatan pembinaan persatuan istri-istri TNI Angkatan Laut (AL) seperti memberikan pelatihan keterampilan dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) kepada anggotanya.
Kegiatan Jalasenastri salah satunya menyerahkan bantuan alat pelindung diri (APD) kepada unsur KRI. Kemudian memberikan pembekalan kepada istri Perwira TNI AL.
Vero diketahui lahir di Yogyakarta dan besar di Kertosono, Nganjuk, Jawa Timur. Pasangan Yudo dan Vero dikaruniai 3 putra yaitu Novendi Wira Yoga, Ditya Wira Adibrata, dan Noval Wira Abiyuda serta seorang cucu bernama Jasmine.