Puji Penyusunan Kabinet, Sekjen Perindo: Jokowi Merangkul Seluruh Elemen Bangsa

Wildan Catra Mulia
Sekjen Partai Perindo Ahmad Rofiq (dua dari kanan) dalam diskusi politik di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, Rabu (30/10/2019). (Foto: iNews.id/Wildan Catra Mulia).

JAKARTA, iNews.id – Sekretaris Jenderal Partai Perindo Ahmad Rofiq mengapresiasi keputusan Presiden Joko Widodo yang merangkul seluruh elemen bangsa dalam pemerintahannya. Sikap Jokowi mengedepankan persatuan demi kemajuan bangsa.

Rofiq menuturkan, Jokowi sesungguhnya bisa saja tidak mengajak rival di Pemilu 2019 dalam gerbong koalisi. Namun, Kepala Negara mengambil keputusan bijaksana dengan merangkul semua kekuatan yang ada.

"Tidak mengedepankan (ego) perbedaan, tetapi semuanya diajak bersama dalam membangun bangsa. Jokowi merangkul semua elemen bangsa," kata Rofiq saat diskusi, “Rekonsiliasi Nasional: Apa, Untuk Apa, dan Bagaimana?” di Jakarta, Rabu (30/10/2019).

Hadir sebagai narasumber dalam diskusi ini antara lain Wakil Ketua MPR Zulkifli Hasan, akademisi UI Chusnul Mariyah, dan Ketua Dewan Pertimbangan MUI Din Syamsuddin.

Menurut Rofiq, keputusan Jokowi mengundang partai lain yang bukan pendukungnya masuk ke pemerintahan juga cermin perbuatan nasionalis. Jokowi tidak terpaku pada sikap ‘menang-menangan’ tetapi memilih berkomunikasi dengan banyak pihak.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
49 menit lalu

Sekjen Perindo Ungkap 3 Poin Pembahasan Silaturahmi Sekber Gerakan Kedaulatan Suara Rakyat

Nasional
11 jam lalu

William Tanuwijaya Pimpin Pemuda Perindo, Fokus Tingkatan Kesejahteraan Masyarakat

Nasional
14 jam lalu

Ferry Kurnia Titip Pesan ke Pengurus Pemuda Perindo 2025-2026: Jadilah Pelaku Sejarah!

Nasional
15 jam lalu

Ferry Kurnia Lantik Pengurus DPP Pemuda Perindo 2025-2026, Ini Susunannya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal