JAKARTA, iNews.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa memenuhi undangan rapat Komite IV DPD, Senin (3/11/2025). Rapat digelar di Gedung Nusantara IV, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.
Berdasarkan pantauan, Purbaya terlebih dulu menunggu di VIP room sebelum memasuki ruang rapat. Dia disambut Wakil Ketua DPD Tamsil Linrung dan sejumlah senator.
Purbaya dan Tamsil melakukan pertemuan tertutup. Tak lama, keduanya menuju ruang rapat Komite IV.
Purbaya mengaku belum mengetahui secara pasti apa yang akan dibahas dalam rapat nanti.
"Saya baru mau diskusi dengan DPD, jadi belum bisa saya ceritain apa diskusinya. Kemungkinan besar perkembangan yang terjadi seperti apa di ekonomi dan anggaran kita," kata Purbaya saat menuju ruang rapat Komite IV DPD.
Sementara itu, Tamsil Linrung mengapresiasi Purbaya atas kinerja yang telah dilakukan dalam kurun waktu dua bulan ini. Dia melihat kepemimpinan Purbaya memberikan harapan.