JAKARTA, iNews.id - Istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi menyebut Kuat Ma'ruf bekerja menjadi driver sejak tahun 2008 lalu. Putri diketahui menjadi saksi untuk terdakwa Richard Eliezer, Ricky Rizal Wibowo, dan Kuat Ma'ruf.
"Saksi mengenal terdakwa Kuat sejak kapan?" tanya Ketua majelis hakim, Wahyu Iman Santoso dalam persidangan di PN Jakarta Selatan, Senin (12/12/2022).
"Kuat Ma'ruf kerja bersama kami sejak tahun 2008 di Bogor," jawab Putri.
Hakim menanyakan Putri, apakah sejak tahun 2008 itu Kuat mengikuti mereka mengingat Sambo sempat berpindah-pindah tugas bulan Juli lalu. Putri mengiyakn kalau Kuat selalu mengikuti keluarganya, hanya saja Kuat sempat berhenti sementara karena terkena Covid.
"Saya lupa (tanggal berapa Kuat sempat off), hanya kembali lagi saya panggil tahun 2022 sebelum Lebaran," tutur Putri.