Qodari Bicara Jasa AM Putranto Perjuangkan Gaji Pekerja Dapur MBG: Kalau Nggak Ada KSP, Lebaran Nangis 

Binti Mufarida
Kepala KSP Qodari bicara terkait jasa AM Putranto yang pernah menjabat sebagai KSP. Menurutnya, ia sangat memperjuangkan gaji pekerja dapur MBG saat sertijab, Kamis (18/9/2025). (Foto: iNews.id/Binti)

JAKARTA, iNews.id - Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Muhammad Qodari mengenang jasa Anto Mukti (AM) Putranto yang baru saja dicopot dari jabatannya sebagai KSP. Menurutnya, Putranto sangat memperjuangkan gaji para pekerja dapur Makan Bergizi Gratis (MBG)  hingga Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI). 

“Kalau nggak ada KSP, itu SPPI yang sudah kerja berbulan-bulan Pak, di SPPG, itu Lebaran nangis Pak. Karena nggak dapat gaji, Pak,” ujar Qodari saat serah terima jabatan dengan AM Putranto di Gedung Bina Graha, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (18/9/2025). 

“Nah, itu saya yakin dan tahu persis bahwa mereka bisa takbiran malam Lebaran itu karena KSP,” tuturnya. Tak cuma itu, kata Qodari, AM Putranto juga memperjuangkan transfer langsung gaji para guru melalui rekening. 

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

KPAI Ungkap Hasil Survei: Program MBG Bermanfaat, tapi Menu Belum Sesuai Selera Anak

Nasional
3 hari lalu

BGN Targetkan 25.400 Dapur MBG Beroperasi, Saat Ini Baru 14.863 SPPG

Nasional
3 hari lalu

BGN Siapkan Anggaran Rp29,5 Triliun untuk MBG hingga Akhir Tahun 

Nasional
3 hari lalu

Kepala BGN Ungkap Kasus Keracunan Lebih Sedikit dari Total Produksi MBG

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal