Riwayat Pendidikan Muhammad Kerry Adrianto, Anak Riza Chalid yang Terlibat Kasus Korupsi Minyak Pertamina

Puti Aini Yasmin
Informasi riwayat pendidikan Muhammad Kerry Adrianto. (Foto: ist)

JAKARTA, iNews.id - Informasi riwayat pendidikan Muhammad Kerry Adrianto banyak dicari masyarakat. Bagaimana tidak, anak konglomerat Riza Chalid ini ditetapkan menjadi salah satu tersangka kasus korupsi minyak Pertamina.

Kerry didakwa memperkaya diri hingga Rp146 miliar dalam tindak pidana korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang minyak di PT Pertamina (Persero) tahun 2018-2023. Hal tersebut terungkap dalam sidang pembacaan surat dakwaan dengan terdakwa Agus Purwono selaku mantan Vice President Feedstock Management PT Kilang Pertamina Internasional, anak perusahaan Pertamina di Pengadilan Tipikor pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Senin (13/10/2025).

Lantas, Bagaimana Riwayat Pendidikan Muhammad Kerry Adrianto?

Kerry kecil sempat menimba ilmu di Jakarta. Lalu, ia pindah mengikuti orang tuanya ke Singapura dan melanjutkan pendidikan di sana pada tahun 1998.

Di Singapura, Kerry mengenyam pendidikan di United World College South East Asia pada 2000-2004. Kemudian, ia melanjutkan ke Imperial College, University of London pada 2008 dan meraih gelar BSc Applied Business Management.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
5 jam lalu

Daftar Harga BBM Pertamina 20 Januari 2026, Lengkap Pertalite hingga Pertamax

Nasional
1 hari lalu

Daftar Harga BBM Pertamina 19 Januari 2026 Lengkap di Seluruh Indonesia

Nasional
2 hari lalu

Daftar Harga BBM Pertamina 18 Januari 2026, Cek sebelum Bepergian!

Nasional
3 hari lalu

Ahok hingga Ignasius Jonan bakal Dihadirkan di Sidang Anak Riza Chalid

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal