JAKARTA, iNews.id - Anggota Komisi VIII DPR, Ibnu Mahmud Bilalludin mengatakan rombongan Komisi VIII telah berangkat ke Arab Saudi pada Minggu (29/1/2023). Mereka berangkat untuk meninjau seluruh komponen biaya penyelenggaraan haji 1444H/2023M.
"Jadi tadi malam rombongan kami berangkat ke Arab Saudi, salah satunya untuk meneliti kembali seluruh komponen biaya," kata Ibnu dalam diskusi publik bertajuk 'BPIH Berkeadilan dan Berkelanjutan' di Asrama Haji, Pondok Gede, Jakarta Timur, Senin (30/1/2023).
Dia menyebut usulan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) 1444H/2023M yang diusulkan Kementerian Agama menjadi 70 persen Bipih dan 30 persen nilai manfaat belum final.
"Concern kami Komisi VIII sebagai wakil rakyat adalah angka yang ditentukan adalah harus terjangkau oleh sebagian besar, yang sudah daftar tentunya bahwa mereka tidak begitu keberatan. Jangan sampai kemudian jadi tidak mampu untuk melunasinya," kata dia.