SATU Karya: Microsoft Indonesia dan Pos Indonesia Resmikan Pos Bloc Tahap II

Rizqa Leony Putri
Microsoft Indonesia dan Pos Indonesia resmi memperkuat kemitraan untuk menghadirkan digital imperative bagi Indonesia melalui SATU Karya, Kamis (10/11/2022). (Foto: dok Pos Indonesia)

Peluncuran SATU Community dan SATU Talenta

Pada kesempatan yang sama, Microsoft Indonesia juga meluncurkan dua program komunitas di bawah payung SATU Karya. Program SATU Community, menjadi bentuk komunitas bagi setiap individu di Indonesia yang tertarik belajar atau berinovasi menggunakan teknologi Microsoft. 

Mereka dapat saling bertanya dan berbagi pengetahuan maupun keterampilan teknis mengenai teknologi Microsoft, dengan dipandu oleh Microsoft Most Valuable Professional (MVP) dan rekan-rekan komunitas developer. Sementara itu, program SATU Talenta adalah entitas komunitas LinkedIn tempat bertemunya talenta-talenta digital Indonesia yang telah memiliki sertifikasi Microsoft dengan para pelaku industri.

Di program ini mereka dapat mendiskusikan berbagai hal yang berkaitan dengan dunia kerja. Mulai dari keterampilan digital yang relevan dengan kebutuhan industri, networking dengan perusahaan atau institusi, hingga berbagi lowongan pekerjaan. Komunitas ini dapat diikuti di aka.ms/SATUTalenta.

Pelaksanaan SATU Festival yang dihelat di Pos Bloc Jakarta, Kamis (10/11/2022). (Foto: dok Pos Indonesia)

Pembukaan Pos Bloc Jakarta Tahap II

Kegiatan SATU Festival diawali dengan acara peresmian pembukaan Pos Bloc Jakarta Tahap (phase) II. Seperti telah diketahui bahwa Pos Bloc Jakarta merupakan salah satu Creative Hub yang merupakan kolaborasi antara Pos Properti Indonesia, sebagai anak perusahaan Pos Indonesia, yang bertugas mengelola semua aset-aset milik Pos Indonesia, dengan PT Ruang Kreatif Pos sebagai pengelola Pos Bloc.

Dengan resminya launching tahap II ini, maka Pos Bloc Jakarta kini memiliki area bangunan seluas ±6.200 M2, yang dapat menampung 48 tenant UMKM dengan kapasitas 3.000 hingga 4.000 pengunjung per harinya. 

Bertempat di Pos Bloc Jakarta Tahap II inilah, acara inisiatif SATU Karya diluncurkan, yang merupakan bagian dari gelaran ‘SATU Festival’, sebuah kolaborasi antara Microsoft Indonesia, Kementerian BUMN, dan Pos Indonesia. ‘SATU Festival’ menjadi gelaran acara yang membagikan berbagai praktik digitalisasi terbaik dalam negeri. 

Menurut Faizal R Djomeadi, Pos Bloc dapat menjadi ruang publik yang memungkinkan terciptanya semakin banyak kolaborasi lintas industri dan lintas generasi. 

“Dengan Spirit of Pos Bloc yaitu perubahan dan kebanggaan, kami optimis transformasi Pos Indonesia, yang salah satu simbolnya adalah pengembangan creative hub Pos Bloc di berbagai kota, terakhir kami baru saja meresmikan Pos Bloc Medan 29 Oktober 2022 lalu, akan membawa Pos Indonesia menuju masa depan yang lebih baik. Yaitu Pos Indonesia yang semakin dekat dengan para muda milenial,” ujar Faizal. 

Editor : Rizqa Leony Putri
Artikel Terkait
Bisnis
3 bulan lalu

Infomedia Gandeng Microsoft, Perkuat Layanan Contact Center berbasis AI

Bisnis
9 bulan lalu

Budi Djatmiko Ditunjuk Jadi Komut Pos Indonesia Gantikan Rhenald Kasali

Bisnis
1 tahun lalu

BRI dan Pos Indonesia Luncurkan Fitur Kirim Barang lewat PosAja! di BRImo

Bisnis
1 tahun lalu

Pos Indonesia Bakal jadi Holding Logistik BUMN

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal