Kemudian SBY juga mengutip buku 'Mitos Pribumi Malas' karya Syed Hussein Alatas. Buku itu, berisikan ada mitos di Asia Tenggara sebagai pribadi yang malas, terbelakang dan intelektualitas rendah. Lalu dalam buku berjudul 'Asian Drama' yang memotret watak, karakter, kultur manusia di Asia yang sulit untuk maju.
Tak hanya bersumber dari tiga buku tersebut, SBY menyebut ada dua mitos lagi yang membayangi Indonesia. Salah satunya, soal mitos bila negara ingin sejahtera, harus berfokus pada pembangunan ekonomi dan melupakan demokrasi. Kemudian, terdapat mitos lainnya yang menyatakan negara harus mengurangi kebebasan bila keamanan ingin stabil.
"Seolah kita harus milih stabilitas dan keamanan yang baik atau kebebasan yang rusak keamanan. Ini mitos yang berlangsung di masyarakat berpuluh-puluh tahun seolah kita tak bisa memilih keduanya," ucapnya.