Namun Paus sebelumnya pernah berkunjung ke Indonesia. Pertama kali Pemimpin Gereja Katolik tersebut tahun 1970. Paus Paulus VI melakukan kunjungan kenegaraan bertemu Presiden Soeharto.
Paus Paulus VI mengunjungi Gereja Katedral Jakarta untuk menyapa singkat para Imam dan biarawati di gereja tersebut. Paus juga mengadakan Misa Agung di Stadion GBK Senayan yang dihadiri ribuan jemaat.
Pada tahun 1989, Paus Yohanes Paulus II mengunjungi Indonesia. Dia bertemu dengan Presiden Soeharto di Istana Merdeka. Paus Yohanes Paulus II kagum terhadap ideologi Pancasila.
Paus Yohanes Paulus II melakukan misa kudus di Stadion GBK Senayan yang dihadiri ribuaan jemaat dari seluruh penjuru Indonesia.