Menurut dia, langkah yang dilakukan Muhaimin tak selalu ditampilkan ke publik. Padahal cara demikian bagian dari pengambilan keputusan khas NU atau PKB.
”Ada survei bumi dan survei langit. Istikharah itu bagian dari survei langit, jadi ada tahapan- tahapan itu,” tutur Hasan.
Muhaimin menggelar rapat tertutup dengan para kiai dan Dewan Syura PKB pada Sabtu (24/8/2019) malam untuk menggodok nama sekjen dan jajaran struktur DPP lainnya.
Ketua DPP Bidang Komunikasi dan Informasi Teknologi Ahmad Iman saat itu sempat menyebutkan posisi sekjen dan seluruh pengurus DPP lainnya akan diumumkan pada malam itu. Namun, rencana ini batal karena pembahasan belum menemukan titik temu.
Hingga akhirnya pada Senin (26/8/2019) Ida Fauziyah yang didapuk sebagai Wakil Ketua Umum Bidang Kesra dan Perekonomian PKB mengumumkan nama-nama struktur DPP PKB, didampingi Ahmad Iman.
Hasan mengatakan, karena mandataris Muktamar hanya ketua umum, semua pengurus DPP di luar ketua umum, baik itu sekjen maupun wakil ketua umum, harus mengikuti keputusan ketua umum.
“Itu semuanya (struktur DPP) sudah menjadi satu kesatuan. Keputusan ketua umum seperti apa, kita semuanya mengikuti,” katanya.