Tak Hanya di Indonesia, Ini 7 Kasus Penumpang Merokok di Pesawat

Zen Teguh Triwibowo
Sejumlah kasus penumpang merokok dalam pesawat terjadi di beberapa maskapai, termasuk Ryanair. (Foto: Ist)

Meski telah berlaku global, beberapa kasus menunjukkan adanya penumpang yang nekat merokok dalam pesawat dengan berbagai alasan. Berikut kasus-kasus yang terjadi di berbagai negara:

Penumpang AirAsia, Kuala Lumpur
Li Jin Ming, seorang turis asal China membuat penumpang pesawat Air Asia panik luar biasa. Dalam penerbangan dari Kuala Lumpur menuju Tawau, pria 41 tahun itu masuk ruang toilet pesawat (lavatory) dan merokok. Asap rokok akhirnya membuat alarm tanda kebakaran berbunyi. Ini yang memicu kepanikan. Li akhirnya diamankan petugas keamanan bandara (avsec) ketika pesawat mendarat di Bandara Tawau. Pria dari Yunnan itu akhirnya dihukum denda 6.000 ringgit Malaysia.  

Penumpang Ryan Air, Inggris
Awak kabin Ryanair nomor penerbangan 4331 memergoki seorang penumpang yang merokok di toilet saat tengah malam. Ketika itu pesawat dalam perjalanan dari Tenerife menuju Manchester, Inggris. Tiba di Bandara Manchester, awak kabin menunggu selama hampir 20 menit sebelum petugas bandara dan kepolisian datang. Penumpang itu diturunkan dengan pengawalan ketat untuk menjalani pemeriksaan.

Penumpang Virgin Air, Brisbane
Seorang penumpang pesawat Virgin Air VA106 tertangkap sedang merokok di toilet, sekitar 1,5 jam setelah take-off dari Wellington, Selandia Baru. Pesawat menuju Brisbane, Australia, 17 Oktober 2017.
Gara-gara asap rokok, alarm pun berbunyi dan sempat menimbulkan kepanikan. Saat mendarat, perempuan itu lantas diamankan petugas bandara.

Penumpang Southwest Airlines, Oregon
Valerie Curbelo membuat gempar penumpang pesawat Southwest Airlines yang terbang dari Portland, Oregon, Amerika Serikat, pada 12 Februari 2017. Perempuan 24 tahun itu terbukti membawa rokok dan korek api saat hendak ke toilet pesawat.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
8 hari lalu

Kemenhub: Penumpang Pesawat Domestik Turun Saat Nataru, Internasional Justru Naik

Destinasi
15 hari lalu

7 Destinasi untuk Recharge dan Reconnect di Akhir Tahun

Nasional
2 bulan lalu

Kemenhub Prediksi Puncak Pergerakan Penumpang Pesawat Periode Nataru pada 21 Desember

Health
2 bulan lalu

3 Bahaya Mencium Anak Kecil Setelah Merokok yang Bisa Mengintai Kesehatan Si Kecil Tanpa Gejala!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal