Tingkatkan Skill Mahasiswa, IMAKAHI Gelar VISI Nasional: Vet Student Camp 2023

Sekar Paring Gusti
Ikatan Mahasiswa Kedokteran Hewan Indonesia (IMAKAHI) menyelenggarakan program VISI Nasional: Vet Student Camp 2023 di IPB University. (Foto: dok VISNAS)

Soft skill selanjutnya adalah critical thinking yang disampaikan oleh Manajer Animal Manajement YIARI drh Nur Purba Priambada. Dalam penyampaiannya, dia menjelaskan bahwa chritical thinking digunakan untuk alat kontrol diri supaya tidak terjebak dalam sebuah arus. Masuk ke dalam arus diperbolehkan, asalkan kita mampu mengaplikasikan critical thinking untuk memilah arus mana yang positif dan membangun diri kita.

Critical thinking dapat digunakan saat menjadi pendengar, seperti publik speaker atau menganalisa suatu keadaan. Saat menjadi dokter hewan, kita bisa mengaplikasikan critical thinking pada saat proses diagnosis.

Road to VISI ini memberikan pandangan berharga mengenai pentingnya soft skill dalam dunia kedokteran hewan, sehingga tercetuslah program pengkaderan veteriner unggulan pada 14 tahun yang lalu yakni “VISI IMAKAHI.” Oleh karena itu, untuk bisa memberikan pelatihan yang mengakar dalam pada calon dokter hewan, diselenggarakan juga acara VISI Nasional Vet Student Camp dengan menghadirkan para delegasi terbaik dari 10 universitas yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Kedokteran Hewan Indonesia. 

VSC Day 1

VISI Nasional Vet Student Camp sebagai tahap kedua dilaksanakan di IPB University pada 18-19 November 2023. Pada 18 November 2023 disambut Ketua Pelaksana Imelya Andira Putri, Ketua umum Pengurus Cabang (PC) IMAKAHI Adittya Nugraha, Pengurus besar (PB) IMAKAHI Nadia Tasya, Dekan SKHB IPB University Dr drh Amrozi, serta Wakil Sekretaris Jendral 1 PDHI drh Sariyanti. 

VISI Nasional Vet Student Camp ini dibuka dengan penampilan tari tradisional merak, serta opening simbolik penempelan logo masing-masing universitas dan IMAKAHI pada sebelas bulu merak. Acara selnjutnya adalah penampilan Pams Angklung dari salah satu organisasi mahasiswa daerah di IPB University.

Acara tersebut adalah implementasi soft skill yang sudah dijelaskan pada tahap Road to VISI 11-12 November 2023. Soft skill tersebut dituangkan pada sesi Focus Group Discussion sebagai implementasi dari materi critical thinking yang langsung dipandu oleh drh Nur Purba. Tidak lupa juga materi public speaking yang dibahas pada workshop dan mini drama yang dipandu oleh drh Fadhia adhari.

Acara di hari tersebut ditutup dengan talksow oleh alumni PB IMAKAHI Arfin Wiratama, Ketua Umum PB IMAKAHI Nadia Tasya, Sekretaris Jendral PB IMAKAHI Dexa Ramadhani, serta dimoderatori oleh Tengku Zylviana. Kemudian, acara diakhiri dengan sesi dokumentasi.

VSC Day 2

Pada 19 November diadakan acara outbond sebagai bentuk keakraban setiap delegasi. Acara ini dimulai dengan senam pagi di halaman SKHB IPB University. Selanjutnya, sesi outbond dilakukan dengan tour SKHB IPB University yang dibagi kedalam lima pos, yakni RSHP IPB University, Lab Moeslihoen, Paddock, Aula Transformasi, dan lapangan voli.

Acara terakhir adalah penutupan yang dilaksanakan di Auditorium Common Class Room IPB Univeristy. Penutupan tersebut diisi dengan penganugerahan delegasi terbaik, yaitu mahasiswa FKH Universitas Airlangga Johar Andesti, serta penyerahan cinderamata kepada para ketua umum PC IMAKAHI, PB IMAKAHI, dan BP IMAKAHI.

Selain itu, acara penutupan dimeriahkan oleh penampilan spektakuler dari talent akustik Ismi Nur Hidayah dan karaoke bersama yang dipandu Raindra Ravi. Tidak sampai disitu, beberapa delegasi juga melaksanakan field trip di Animalium BRIN dan pusat oleh oleh khas Bogor.

Editor : Rizqa Leony Putri
Artikel Terkait
Belanja
10 jam lalu

Serbu Rabu, Belanja Tengah Minggu Jadi Lebih Untung di Shopee

Bisnis
2 hari lalu

PLN Electric Run 2025 Jadi Event Lari Nol Emisi Pertama di Indonesia

Belanja
22 jam lalu

Grand Final Shopee Jagoan UMKM Naik Kelas: Hadirkan Momen Penentuan Penuh Kejutan!

Bisnis
2 hari lalu

Kembali Dipercaya, Bank Mandiri Siap Salurkan Rp3,22 Triliun BLTS Kesra 2025

Bisnis
4 hari lalu

Bank Mandiri Akselerasi Industri Kopi Nasional lewat Jakarta Coffee Week 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal