TKN Benarkan Yusril Jadi Pengacara Jokowi-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019

Aditya Pratama
TKN memastikan Yusril Ihza Mahendra menjadi pengacara Jokowi-Ma'ruf Amin pada Pilpres 2019.

JAKARTA, iNews.id - Kabar mengejutkan datang dari Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin. Tersiar kabar, Yusril Ihza Mahendra telah resmi menjadi pengacara pasangan nomor urut 01 pada pemilihan presiden (pilpres) 2019 mendatang.

Juru bicara (Jubir) TKN Jokowi-Ma'ruf, Arya Sinulingga membenarkan beredarnya kabar tersebut. Dia bahkan menyebut sosok Yusril adalah pengacara tangguh untuk urusan politik.

"Kemampuan dia, hukum politik tata negara, enggak perlu diragukan. Dia enggak dibayar, alias probono. Yusril bilang bagi dia sudah biasa (bergabung dengan kubu tertentu)," ujar Arya saat dikonfirmasi, Senin (5/11/2018).

Arya juga tidak mempersalahkan jabatan Yusril di Partai Bulan Bintang (PBB) sebagai ketua umum. Dia menegaskan, Yusril bisa bekerja profesional saat menjadi pengacara. Mengenai tanpa biaya alias gratis, hal serupa juga pernah dilakukan Yusril.

"Kita anggap bahwa dia ingin bersama kita untuk pilpres 2019, dia pasti ingin pemilu yang bagus bersih, kredibel bermartabat. Maunya itu terjadi, makanya dia bersedia bergabung dengan kita menjaga proses demokrasi. Menjaga dari segi hukum," terangnya.

Sebelumnya Yusril Ihza Mahendra menyatakan telah resmi menjadi pengacara pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin pada Pilpres 2019. Menurut dia, semua itu berawal dari obrolannya dengan Ketua TKN, Erick Thohir di suatu tempat. Saat itu, Erick menanyakan perihal kesediaan Yusril untuk menjadi pengacara pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin.

Editor : Azhar Azis
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Projo Mau Ganti Logo Hapus Siluet Jokowi, Budi Arie: Supaya Tak Terkesan Kultus Individu

Nasional
1 hari lalu

Hapus Siluet Jokowi, Projo Mau Ganti Logo

Nasional
1 hari lalu

Batal Hadiri Kongres Projo di Jakarta, Jokowi Diminta Istirahat Tim Dokter

Nasional
1 hari lalu

Jokowi Kirim Pesan lewat Video ke Projo, Minta Terus Kerja dan Jaga Semangat

Nasional
1 hari lalu

Jokowi Batal Datang ke Kongres Projo, Kirim Pesan lewat Video

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal