TPN Pastikan Ganjar Siap Jalani Debat Terakhir Capres Berbekal Pengalaman Jadi Gubernur

Jonathan Simanjuntak
Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo saat hadir di acara "Hajatan Rakyat Maluku" yang digelar di Sirimau, Kota Ambon, Maluku, Senin (29/1/2024). (Foto: TPN Ganjar-Mahfud)

JAKARTA, iNews.id - Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud Roby Muhamad mengatakan Calon Presiden nomor urut tiga, Ganjar Pranowo siap menjalani debat terakhir Pilpres 2024 pada Minggu (4/1/2024). Dia meyakini pengalaman Ganjar sebagai Gubernur Jawa Tengah selama 10 tahun dapat menjadi bekal menjawab permasalahan yang dihadapi.

“Selama 10 tahun menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah, isu-isu yang menjadi tema debat ini sudah ditangani dan dihadapi oleh Mas Ganjar setiap hari,” kata Roby kepada wartawan, Selasa (30/1/2023).

Roby mengatakan, Ganjar sudah menyiapkan program visi misi dan semangat kerakyatan. Program ini diyakini sangat dibutuhkan masyarakat ke depan.

Dia pun merinci, pada sektor pendidikan, Ganjar-Mahfud punya berbagai program. Misalnya, 1 Keluarga Miskin 1 Sarjana, Sekolah Dapat Gaji, hingga Lulus Pasti Kerja.

Kemudian terkait pemerataan akses kesehatan, ada program-program seperti 1 Desa 1 Faskes 1 Nakes dan Uang Saku Kader Posyandu.

Belum lagi program-program lain terkait tema debat seperti Internet Super Cepat Gratis dan Merata, 17 Juta Lapangan Kerja, Buruh Naik Kelas hingga Disabilitas Mandiri Berprestasi, 1 Desa 1 Mobil Akses.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
20 hari lalu

Roy Suryo Tuding KPU Terbitkan Aturan Khusus soal Ijazah Capres-Cawapres untuk Loloskan Gibran

Nasional
3 bulan lalu

Ganjar soal Megawati Merangkap Sekjen PDIP: Tidak Mungkin Permanen

Nasional
3 bulan lalu

Hasto Dapat Amnesti dari Prabowo, Ganjar: Terima Kasih

Nasional
3 bulan lalu

Suryadharma Ali Meninggal Dunia, Hatta Rajasa Ungkap Pertemuan Terakhir Setahun Lalu

Nasional
3 bulan lalu

Ganjar hingga Adian Napitupulu Hadiri Sidang Vonis Hasto, Kompak Berpakaian Hitam

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal