Dalam kegiatan ini, peserta diajak untuk mengenal potensi diri dan tren karier masa depan
Kegiatan ini mengajak peserta lebih mengenal dan pahaman pilihan program studi yang tepat beserta peluang kariernya.
UPH menghadirkan puluhan tenant di mana ada juga beberapa inovasi dari mahasiswa, misalnya dari jurusan food technology.
Acara puncak akan menampilkan para mahasiswa dari prodi Conservatory of Music UPH, penyanyi Ziva Magnolya, dan grup musik RAN.
“UPH berharap melalui kegiatan ini, siswa/i SMA dapat mengenal potensi diri, serta memilih jurusan dan universitas yang tepat sehingga mereka dapat mencapai potensi optimal mereka. Hal ini sejalan dengan misi UPH untuk mencetak transformational leaders – para calon pemimpin masa depan yang unggul dan mampu membawa dampak bagi Indonesia dan dunia,’’ ucap VP Marketing and Growth UPV Binsar Pandiangan.
Nah, tertarik untuk mendapatkan beasiswa dari UPH hingga 100 persen? Buruan daftar!