Viral! Niat Beri Surprise Ulang Tahun, Istri dan Anak Temukan Ayah Sudah Meninggal

Donald Karouw
Tangkapan layar momen Kepala BPKAD Pegaf Yunus Ariwei ditemukan meninggal oleh istri dan anak yang akan memberikan  kejutan ulang tahun. (Foto: IG).

JAKARTA, iNews.id – Niat memberikan kejutan ulang tahun, seorang istri dan anak justru menemukan ayah mereka sudah meninggal, terbaring di tempat tidur. Kisah ini viral di media sosial dan menyayat hati netizen.

Almarhum bukanlah orang sembarangan, melainkan pejabat pemerintahan dengan jabatan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Pegunungan Arfak (Pegaf) Papua Barat. Almarhum bernama Yunus Ariwei.

Video momen sedih ini terekam saat hendak diabadikan untuk surprise ulang tahun. Namun kenyataannya justru menjadi duka mendalam bagi keluarga.

Kepala BPKAD Kabupaten Pegaf Yunus Ariwei ditemukan meninggal di tempat tidur oleh istri dan anaknya pada Kamis (5/6/2025) tengah malam. Saat itu, mereka masuk ke kamar membawa kue ulang tahun lengkap dengan lilin menyala. Ulang tahun Yunus seharusnya dirayakan keesokan harinya pada tanggal 6 Juni.

Namun tak ada senyum yang menyambut. Tak ada pelukan hangat. Yang ada hanya tubuh kaku dan hening yang menyayat hati.

Sang istri yang hendak memberi kejutan coba membangunkan suaminya namun tak ada respons. Menyadari ada kejanggalan. Dia langsung melepas kue dan coba membangunankan suaminya. Seketika pecah tangis dari anak-anak mereka yang turut berada dalam kamar untuk memberikan kejutan. Mereka menyadari sang ayah sudah berpulang.

Editor : Donald Karouw
Artikel Terkait
Seleb
5 bulan lalu

Viral Adik Ahok Menikah di Usia 56 Tahun, Suaminya Anak Diplomat!

Nasional
5 bulan lalu

Viral Video Wanita Cantik Berdarah saat Dugem di Kelab Malam Jambi, Diduga Dipukul Senpi

Nasional
5 bulan lalu

Viral! 20 Emak-Emak Panik Terjebak di Lift RSUD Syamrabu Bangkalan Akibat Over Kapasitas

Health
5 bulan lalu

Viral WNI di Jepang Meninggal Dunia setelah Makan Kentang Bertunas, Bahaya Banget Efeknya! 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal