"Dengan semangat Bhinneka Tunggal Ika, kita dapat menyatukan lebih dari 700 bahasa daerah menjadi satu, yaitu bahasa Indonesia, mempersatukan 1.340 suku bangsa, mempersatukan pemeluk berbagai agama di Indonesia," ujar Kiai Marsudi.
Kiai Marsudi Syuhud menutup pidatonya di forum perdamaian dunia tersebut dengan doa.
“Ya Allah, Engkau yang memiliki kedamaian dan dari Engkau kedamaian dan kepada Engkau aku mengharapkan kedamaian, maka hidupkan aku dalam keadaan yang damai dan masukkanlah aku pada surga yaitu rumah kedamaian," ucap Kiai Marsudi.