Bahkan, kemenangan dalam debat pilpres bisa berdampak pada perubahan basis dukungan politik.
"Pengaruh debat sangat signifikan termasuk di kalangan kelas menengah terdidik dan masyarakat umum yang menjadi elemen swing voters dan undecided voters," ujar Ferry -yang juga Caleg DPR RI Dapil Jawa Barat I (Kota Bandung dan Kota Cimahi)- ini.
Mantan Komisioner KPU RI ini memberi contoh Pilpres 2004 dan 2014, di mana elektabilitas Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Joko Widodo (Jokowi) berhasil melampaui elektabilitas lawan mereka.
Sebelumnya, Ketua KPU Hasyim Asy'ari menjelaskan keputusan ini merupakan hasil rapat yang melibatkan masing-masing tim sukses pasangan capres-cawapres Pilpres 2024. Rapat tersebut membahas format debat dan panelis yang akan terlibat dalam debat capres-cawapres.
Meski debat dilakukan terpisah, Hasyim menegaskan pasangan capres-cawapres diharuskan hadir secara bersama pada setiap debat yang diselenggarakan. Namun, dalam pelaksanaannya, akan dibicarakan apakah capres dan cawapres akan tampil bersama atau tidak.