Menurut Zulhas, bangsa Indonesia tidak perlu meniru negara-negara lain. Indonesia katanya adalah negara yang memiliki karakter dan jati diri tersendiri.
"Sudah saatnya, kita bergerak ke tengah, tidak ekstrem kiri, dan tidak ekstrem kanan," kata Zulhas.
Hadir dalam acara ini, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, Ketua Majelis Pertimbangan PAN Hatta Rajasa, Ketua Dewan Kehormatan PAN Soetrisno Bachir, mantan anggota DPR Fraksi PAN Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio, Wali Kota Bogor Bima Arya dan lainnya.