Ganjar Pranowo Siapkan Gave Away Jaket Top Gun dan Sepatu Keren yang Dipakai di Debat Capres

Wahyu Sibarani
Capres Ganjar Pranowo bersama cawapres Mahfud MD. (Foto: TPN)

JAKARTA, iNews.id - Capres Ganjar Pranowo membuat pengikutnya di platform sosial media X heboh. Dia akan mengadakan give away jaket bomber (top gun) dan sepatu yang dipakai saat mengikuti Debat Capres 2024 pada Minggu (7/1/2023) malam.

"Selamat pagi, gimana kalo bikin give away jaket dari @timechineco dan sepatu Exodos57 pada mau ga ya?" tulis Ganjar Pranowo melalui akun X resmi miliknya, Senin (8/1/2024) ini.

Cuitan itu langsung diserbu pengikut akun X milik Ganjar Pranowo. Bahkan, Cawapres Mahfud MD juga ikut merespons. "Mauuu," tulis Mahfud MD singkat lewat akun X miliknya.

Jawaban Mahfud MD itu justru langsung diledek Ganjar Pranowo karena seperti dirinya Mahfud MD juga sudah punya jaket top gun dan sepatu exodus57.

"Kan sampeyan dah punya prof," ledek Ganjar Pranowo.

Seperti Mahfud MD, pengguna akun X lainnya terlihat sangat berupaya membujuk Ganjar Pranowo agar bisa memberikan jaket bomber dan sepatu itu kepada mereka.

"Mau, jujur itu jaket lokal bagus banget Pak. Saya salfok sama jaketnya pas bapak baru pertama kali keluar. Nice work @timechineco," tulis pemilik akun X @cresanesa.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Nasional
12 hari lalu

Bahlil Pamer Pakai Sepatu Kuning Buatan UMKM: Harganya Rp250.000

Nasional
15 hari lalu

Purbaya Pamer Jaket Baru Berlogo 8 Persen, Ngaku Diberi Orang Istana

Seleb
18 hari lalu

Heboh! Nagita Slavina Pakai Jaket Seharga Rumah saat Liburan di New York

Aksesoris
1 bulan lalu

Tampil IMOS 2025, Respiro Pamer Jaket Full Protector

Nasional
3 bulan lalu

Ganjar soal Megawati Merangkap Sekjen PDIP: Tidak Mungkin Permanen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal