"Cairan poles memegang peranan penting pada proses pemolesan. Tapi, harus hati-hati ketika memilih cairan poles, lebih baik yang mahal berkualitas daripada yang murah, tetapi kualitasnya dipertanyakan," ujarnya.
Sebagai informasi, PT Milenia Group selaku distributor resmi Meguiars di Indonesia baru saja menghadirkan jajaran cairan poles kendaraan yang menggunakan bahan dasar berkualitas.
Adanya kandungan Si02 yang biasa digunakan sebagai dasar coating, membuat permukaan cat kendaraan semakin cerah dan dapat menimbulkan efek daun talas atau water beading.
"Produk terbaru dari Meguiars ini punya keunggulan formula yang paling mutakhir. Sehingga mampu melindungi permukaan cat, memberikan daya tahan lebih lama, kilap dan efek water beading yang sempurna," ujar Deni Yohanes.
Meguiars Hybrid Ceramic Product line up ini meliputi Hybrid Ceramic Wax, Hybrid Ceramic Liquid Wax, Hybrid Ceramic Quick Clay Kit, dan Hybrid Ceramic Detailer.
Selain untuk eksterior, Meguiars juga menghadirkan rangkaian perawatan interior seperti Ultimate Leather Detailer dan Smooth Surface Clay Kit yang merupakan Consumer Product.
"Semua ini kami hargai sangat terjangkau mulai dari Rp200 ribu hingga Rp700 ribu. Sementara untuk produk profesional berkisar mulai dari Rp450 ribu hingga Rp3 juta," katanya.