ITS Giuseppe Garibaldi merupakan salah satu pengangkut pesawat militer paling kecil, namun punya kemampuan mengangkut banyak pesawat tempur dan helikopter. Kapal induk ini ditugaskan mengangkut dua jenis helikopter, yakni Sikorsky SH90A dan Bell AB212, serta satu pesawat tempur BAe Harrier II AV-8B.
Kapal induk ini dapat melaju dengan kecepatan 30 knot atau sekitar 56 km/jam. Daya jelajahnya sejauh 7 ribu mill laut atau sekitar 13 ribu kilometer. Artinya kapal ini bisa dibawa berkeliling dunia.
ITS Giuseppe Garibaldi dapat mengangkut sebanyak 830 penumpang, dengan 180 orang diantaranya bertugas sebagai kru penerbangan di geladak, 100 kru komando kapal, dan 500 anak buah kapal (ABK).