Bukan Tesla, Ini Produsen Mobil Listrik Pertama di Dunia

Muhamad Fadli Ramadan
Mobil listrik sebenarnya bukan barang baru karena sudah tercipta sejak 1800-an di Hungaria, Belanda dan Amerika Serikat. (Foto: Reuters)

JAKARTA, iNews.idKendaraan listrik saat ini semakin populer hadir dari berbagai model metek. Selain hemat karena tak perlu membeli BBM, mobil listrik juga berperan besar dalam mewujudkan lingkungan bersih.

Dikutip dari Energy, mobil listrik sebenarnya bukan barang baru karena sudah tercipta sejak tahun 1800-an, di Hungaria, Belanda, dan Amerika Serikat. Mereka memulai konsep kendaraan bertenaga baterai dan menciptakan beberapa mobil listrik skala kecil pertama.

Robert Anderson, seorang penemu Inggris, mengembangkan kereta listrik pertama sekitar waktu yang sama. Lalu pada paruh kedua abad ke-19, penemu asal Prancis dan Inggris membangun beberapa mobil listrik praktis pertama.

Sementara di AS, debut mobil listrik sukses sekitar 1890-an berkat William Morrison, seorang ahli kimia yang tinggal di Des Moines, Iowa. Kendaraan enam penumpangnya mampu melaju cepat, yang memicu minat pada kendaraan listrik.

Beberapa tahun kemudian, kendaraan listrik dari produsen berbeda mulai bertebaran di New York City, bahkan lebih dari 60 taksi menggunakan mobil listrik. Barulah pada 1900-an, mobil listrik berada pada masa kejayaannya.

Dalam kurun waktu 10 tahun, mobil listrik terus menunjukkan peningkatan penjualan yang memperlihatkan sepertiga kendaraan berbasis listrik. Bahkan, Thomas Alva Edison mengatakan mobil listrik akan menjadi kendaraan masa depan.

Henry Ford yang merupakan pendiri Ford Motor Company, bekerja sama dengan Edison mengembangkan mobil listrik dengan harga murah pada 1914. Akhirnya terciptalah mobil listrik keluaran Ford dengan nama Model T yang merevolusi transportasi dan industri Amerika.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
6 hari lalu

10 Mobil Listrik Terlaris Oktober 2025, Penjualan Tembus Total 13.935 Unit!

Internasional
11 hari lalu

Malaysia Luncurkan Mobil Listrik Pertama Buatan Dalam Negeri Bulan Ini

Mobil
12 hari lalu

Apakah Pajak Mobil Hybrid Lebih Mahal daripada Mobil Listrik? Ini Penjelasannya

Mobil
12 hari lalu

Insentif Mobil Listrik Berakhir 2026, Dealer Diserbu Pembeli

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal