JAKARTA, iNews.id - Cara baca kode ban mobil perlu diketahui oleh setiap pemilik kendaraan. Hal ini penting bagi pemilik mobil supaya mudah untuk mengetahui usia dan kelayakan ban.
Sebagaimana diketahui, ban merupakan salah satu komponen paling penting dari sebuah kendaraan tak terkecuali mobil. Dari ribuan komponen yang ada pada mobil, ban adalah satu-satunya bagian yang menapak langsung pada aspal.
Ban berfungsi agar sebuah kendaraan dapat melaju sebagaimana mestinya. Karena peran viralnya, kondisi ban harus selalu diperhatikan. Pemilik kendaraan tidak boleh mengabaikan perawatan terhadap komponen yang satu ini. Salah satu caranya adalah dengan mengetahui kode pada ban mobil.
Kode pada ban mobil akan mengandung beberapa informasi. Biasanya terkait usia layak pakai atau kode produksi sebuah ban dan tipe serta ukuran.
Terkait kode tipe serta ukuran, bisa memuat beberapa informasi antara lain terkait ketebalan, rasio, konstruksi, diameter, bahkan hingga batas beban dan seed rating.