Digempur Mobil Listrik China, Hyundai Tetap Pede

Dani M Dahwilani
Muhamad Fadli Ramadan
Industri otomotif Indonesia saat ini digempur kehadiran merek-merek mobil listrik China, begini reaksi Hyundai. (Foto: Dok iNews.id)

Sebab itu, produk yang ditawarkan memiliki rentang harga cukup mahal disesuaikan pada teknologi yang dibenamkan. Budi meyakini pasar mobil listrik Hyundai sudah terbentuk dan memiliki konsumen sendiri.

“Kita tidak terlalu khawatir ya sebenarnya dengan kondisi seperti itu, semuanya pasti akan kebagian. Kemudian positioning apa yang kita tuju. Sebenarnya sekarang ini kita sudah berhasil menciptakan ‘image’ bahwa Hyundai adalah merek premium dan kita ingin menjaga itu dengan kesuksesan,” kata Budi.

“Brand yang high quality gitu dan kita ingin menjaga itu karena dengan kesuksesan kita menjaga image itu,” ucapnya.

Saat ini, Hyundai hanya memasarkan mobil listrik Ioniq 5 yang sudah dirakit di Cikarang, dan Ioniq 6 dengan status CBU alias impor utuh dari luar negeri. Termurah, Ioniq 5 dijual Rp782 juta, sedangkan Ioniq 6 dibanderol Rp1,2 miliar.

Di sisi lain, BYD memandang Indonesia sebagai pasar potensial. Mereka bergerak cepat memboyong mobil listrik di tiga segmen berbeda, yakni hatchback (Dolphin), SUV (Atto 3) dan sedan (Seal).

Walau belum mengumumkan harga, untuk model Dolphin dan Atto 3 diyakini tidak akan jauh berbeda dengan merek mobil lainnya. Hanya model sedan Seal yang kemungkinan memiliki harga lebih tinggi yang akan bersaing dengan Hyundai Ioniq 6.

"Kami optimistis bisa masuk pasar Indonesia. Apalagi pemerintah Indonesia mendorong penggunaan kendaraan listrik," ujar President Director PT BYD Motor Indonesia, Eagle Zhao.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
11 jam lalu

Unjuk Gigi di GJAW 2025, BYD Akan Kembangkan Mobil Sesuai Pasar Indonesia

Mobil
6 hari lalu

10 Mobil Listrik Terlaris Oktober 2025, Penjualan Tembus Total 13.935 Unit!

Mobil
9 hari lalu

Hyundai Palisade Hybrid 2026 Dirilis, Intip Spesifikasinya

Mobil
10 hari lalu

Penjualan Mobil di Indonesia Oktober 2025 Tembus 74.019 Unit, BYD Merangsek ke Posisi 3

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal