JAKARTA, iNews.id- Setiap pabrikan mobil dunia biasanya memiliki fasilitas riset dan pengembangan atau Research and Development (R&D). Dalam fasilitas itu biasanya terdapat sirkuit atau trek khusus yang digunakan untuk menguji mobil-mobil baru.
Tidak hanya pabrikan mobil Jepang, produsen mobil sport kelas dunia seperti Ferrari bahkan punya sirkuit atau trek khusus. Bahkan trek khusus yang dimiliki Ferrari itu sangat mendunia namanya yakni Fiorano.
Uniknya hal itu justru tidak berlaku buat Lamborghini. Perusahaan mobil sport yang juga dari Italia itu ternyata sama sekali tidak punya sirkuit untuk menguji mobil baru. Trek khusus juga sama sekali tidak ada.
Hal itu terungkap dalam laporan yang dibuat oleh Top Gear, Selasa (26/9/2023). Laporan tersebut bercerita tentang proses produksi mobil Lamborghini terbaru yaitu Lamborghini Revuelto.
Dalam laporan itu disebutkan Lamborghini memang tidak punya sirkuit atau trek khusus untuk pengujian mobil baru. Jadi begitu mobil selesai dibuat, Lamborghini langsung membawa mobil tersebut jalan.