Dari sisi keselamatan, mobil ini sudah menggunakan Anti lock Braking System (ABS), Electronic Stability Control (ESC), dan Roll Stability Control (RSC). Pada sisi belakang juga telah disematkan kamera parkir.
Jeep Rubicon 2 Door dibekali mesin 3.6L V6 berkapasitas 3.600 cc yang dapat menyemburkan tenaga 209 kW pada 6.400 rpm dan torsi puncak 347 Nm pada 4.100 Nm yang disalurkan melalui transmisi 8-percepatan.
Mobil SUV Jeep Wrangler Rubicon 2 Door dibanderol Rp1,7 miliar untuk kondisi baru. Namun, untuk milik Mario yang merupakan keluaran 2013 dibanderol Rp800 jutaan berdasarkan pantauan di laman jual beli mobil bekas online.
Nama Mario Dandy Satrio mencuat ke permukaan dan menjadi perbincangan hangat publik setelah ditetapkan tersangka oleh kepolisian karena setelah dilaporkan melakukan penganiayaan kepada anak Pengurus Pusat (PP) GP Ansor Jonathan Latumahina, bernama David.
Kejadian ini berawal ketika mantan pacar David berniat untuk mengembalikan kartu pelajar. Setelah mengirim lokasi tempatnya berada, Jeep Rubicon berwarna hitam yang dikendarai Mario Dandy tiba.
Dua orang keluar dari dalam mobil dan membawa David ke tempat sepi, dan dikeroyok hingga mengalami luka serius.
Dandy sendiri sudah ditahan di Polres Metro Jakarta Selatan bersama dengan mobil Jeep Rubicon yang dikendarainya.