JAKARTA, iNews.id - Larangan mudik yang dikeluarkan Presiden Joko Widodo membuat masyarakat menghalalkan segala cara untuk kembali ke kampung halaman. Bahkan, ada oknum yang justru menawarkan jasa mudik dengan biaya yang fantastis.
"Ada yang lain juga sama seperti saya (jasa tavel gelap). Informasinya dari orang terdekat dulu, mulut ke mulut," ujar pengemudi jasa mudik gelap berinisial MD saat ditemui iNews.id di Depok baru-baru ini.
MD membagi tiga paket tujuan mudik, yakni jarak dekat, menengah dan jauh. Untuk jarak pendek di kisaran Rp500 ribu-Rp1 juta, jarak menengah Rp2,5 juta-Rp3 juta dan jarak jauh kisaran Rp5 jutaan.
"Kalau jarak dekat misalnya 50-200 km harganya Rp500 ribu sampai Rp1 juta, jarak menengah 250-400 km Rp2,5 juta sampai Rp3 juta. Kalau jauh itu 500 km ke atas bisa Rp5 jutaan sekali jalan, tapi bisa nego," katanya.
Dalam perjalanannya, MD bersama rekan-rekannya biasanya menggunakan mobil berjenis MPV. Jika di tengah jalan ada pemeriksaan terkait Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), dia berhenti dahulu, menunggu pengecekkan selesai.