Tenaga MG4 EV Max berasal dari motor listrik yang menghasilkan hingga 203 PS. Ini memberikan akselerasi yang lebih kuat dan instan.
Selain itu, MG4 EV Max menggunakan konfigurasi penggerak roda belakang (RWD) dan distribusi bobot 50:50. Hal ini menghasilkan pengendalian yang seimbang, stabil, dan lincah saat berkendara. Kombinasi ini memberikan pengalaman berkendara yang menyenangkan, tapi tetap terkendali. Hal ini memperkuat karakter dinamis MG4 EV Max di setiap perjalanan.
Tak hanya dibekali baterai lebih besar, MG4 EV tampil lebih sporty. MG4 EV Max menggunakan pelek two tone ukuran 18 inci, sehingga memberikan kesan sporty.
Sementara desain dinamis dan progresif pada sisi tampilan eksterior tetap dipertahankan. Ini bisa dilihat dari tampilan depan agresif melalui lampu LED tajam yang terintegrasi dengan DRL berbentuk sayap. Gril depan tertutup khas EV menegaskan identasnya sebagai kendaraan listrik murni, sedangkan bumper depan dan belakang didesain ulang sehingga meningkatkan efisiensi aerodinamis.
Masuk ke bagian interior, MG4 EV Max dilengkapi panel instrumen digital 7 inci dan layar sentuh 10,25 inci tipe floating untuk sistem infotainment. Ada pula Apple CarPlay dan Android Auto. Hal ini memastikan konektivitas yang mulus, ditambah tray pengisian daya nirkabel yang memberikan kenyamanan lebih.
MG4 EV Max juga dibekali fitur canggih dan berlimpah. Mobil listrik ini juga dibekali teknologi canggih i-SMART. Berkat teknologi, pengguna dapat memantau dan mengendalikan mobil melalui smartphone—termasuk perintah suara, navigasi online, pemantauan status kendaraan, dan control jarak jauh.
Selain itu, ada pula fitur V2L (Vehicle-to-Load) yang dapat menyalurkan daya ke perangkat eksternal saat dibutuhkan. MG4 EV juga telah dilengkapi sunroof sehingga memberikan kesan kabin yang lebih lapang.
Keamanan menjadi prioritas MG. Karena itu, tak heran MG4 EV dibekali fitur keselamatan lengkap, baik aktif dan pasif. Fitur tersebut termasuk kamera 360 derajat, airbag multipoint, adaptive cruise control, peringatan tabrakan depan dengan pengereman otomatis, lane-keeping assistance, deteksi blind spot, serta rear cross-traffic alert untuk pembukaan pintu, hingga struktur bodi yang menyerap benturan.