Mitsubishi Beri Sinyal Luncurkan Pajero Terbaru 2026

Dani M Dahwilani
Mitsubishi Motors akhirnya memberi sinyal kuat kebangkitan SUV legendarisnya, Pajero terbaru. (Foto: Mitsubishi)

JAKARTA, iNews.idMitsubishi Motors akhirnya memberi sinyal kuat kebangkitan SUV legendarisnya. Presiden Mitsubishi Motors, Takao Kato, secara terbuka mengonfirmasi perusahaan akan meluncurkan sebuah SUV off-road murni pada 2026. 

Dilansir dar Carscoops, Senin (19/1/2026), pernyataan itu disampaikan dalam Tokyo Auto Salon dan langsung memicu spekulasi model tersebut adalah Pajero generasi terbaru.

Konfirmasi tersebut diperkuat dengan kemunculan teaser resmi Mitsubishi yang siluetnya sangat mirip dengan foto mata-mata SUV besar yang belakangan beredar. Banyak pengamat menilai desain kotak khas dan proporsi bodinya mengarah kuat pada nama Pajero, SUV yang selama puluhan tahun identik dengan DNA off-road Mitsubishi.

Jika benar, kemunculan Pajero baru akan menjadi langkah besar Mitsubishi setelah menghentikan produksi Pajero generasi terakhir pada 2021. Kala itu, Mitsubishi menutup perjalanan panjang Pajero selama lebih dari 40 tahun dan empat generasi, yang menjadikannya salah satu ikon SUV paling berpengaruh di dunia.

Sempat beredar rumor Pajero terbaru akan dikembangkan bersama Nissan Patrol, mengingat Mitsubishi berada dalam aliansi dengan Nissan dan Renault. Namun laporan terbaru dari media otomotif Jepang, BestCar, menyebutkan Mitsubishi memilih jalur berbeda.

Mengutip sumber internal perusahaan, laporan tersebut menyatakan Mitsubishi akan mengembangkan Pajero baru secara independen, tanpa berbagi platform utama dengan Nissan Patrol. Keputusan ini dinilai sebagai upaya Mitsubishi menjaga karakter khas Pajero sebagai SUV off-road tangguh dengan identitas sendiri.

Sebagai gantinya, Pajero anyar disebut-sebut akan berbagi sasis ladder frame dengan Mitsubishi Triton generasi terbaru. Platform ini dikenal kokoh dan telah dirancang untuk kebutuhan medan berat, sehingga dinilai cocok untuk menghidupkan kembali karakter Pajero sebagai SUV petualang sejati.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
5 hari lalu

Mitsubishi Produksi 2 Mobil Nissan Rogue Plug-in Hybrid dan Navara

Mobil
23 hari lalu

Antisipasi Arus Kendaraan Selama Nataru, Mitsubishi Aktifkan Bengkel Siaga

Mobil
1 bulan lalu

Setelah Meluncur di Indonesia dan Filipina, Destinator Mengaspal di Vietnam

Mobil
2 bulan lalu

Mitsubishi Bukukan 1.975 SPK di GJAW 2025, Lampaui Capaian Tahun Lalu

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal