Ratusan Modifikator Ditantang Bersaing dalam Brio Virtual Modification

Dani M Dahwilani
Modifikasi Brio Virtual Modification (V-Mod) kembali digelar dengan tema Street Race menantang ratusan modifikator. (Foto: Honda)

JAKARTA, iNews.id - Ajang modifikasi Brio Virtual Modification (V-Mod) kembali digelar dengan tema Street Race. Karya modifikasi terbaik akan diwujudkan dalam bentuk nyata dan dipamerkan di GIIAS 2022. 

Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM), Yusak Billy mengatakan, kontes modifikasi V-Mod digelar untuk keempat kali. Pada event sebelumnya ajang ini diikuti lebih dari 700 peserta. 

"Tahun ini, kami berharap diikuti lebih banyak pecinta modifikasi. Pemenang kompetisi tahun ini ditentukan berdasarkan penilaian juri bekerja sama dengan NMAA," ujarnya, dalam press conference virtual, Rabu (18/5/2022).

Communication Strategy Senior Manager PT HPM Adhi Parama Sugarda menjelaskan event tersebut dibuka untuk masyarakat umum. Peserta dapat mengirimkan desain modifikasinya dalam format digital mulai 18 Mei hingga 24 Juli 2022.

"Seluruh karya para peserta akan dipilih tim juri yang berpengalaman dalam modifikasi dan karya digital. Dari seluruh karya yang masuk, akan dipilih 20 karya yang berkesempatan menjadi juara 1, 2 dan 3, serta kategori best social media choice dengan total hadiah Rp60 juta," katanya.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Motor
7 hari lalu

Balap Liar Meresahkan, Polisi Bakal Tindak hingga ke Bengkel Modifikasi

Megapolitan
18 hari lalu

Pengendara Brio yang Kabur usai Isi Bensin di Ciputat Sempat Tunjukkan Bukti Transfer Palsu

Mobil
2 bulan lalu

Ratusan Mobil Modifikasi Bersaing di BlackAuto Battle Surabaya 2025, Intip Pemenangnya

Mobil
2 bulan lalu

Honda Cuan di Agustus 2025, Brio Paling Laris!

Aksesoris
2 bulan lalu

Adu Modifikasi, Custom War 2025 Jadi Ajang Edukasi Komunitas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal