JAKARTA, iNews.id– Mitsubishi XForce terus diperkenalkan di berbagai daerah untuk semakin dekat kepada masyarakat. Akhir pekan lalu, pengunjung Sumarecon Mall Bekasi yang bisa menikmatinya.
Pengunjung pun diberikan kesempatan untuk mencari tahu sendiri dan menghilangkan rasa penasaran mereka terhadap model kendaraan compact SUV 5-seater ini. Tersedia unit test drive Mitsubishi XForce agar pengunjung bisa merasakan suspensi yang dimiliki SUV ini.
Terlebih, kondisi jalan yang ada di Bekasi tidak semulus di Jakarta, sehingga suspensi yang ada pada Mitsubishi XForce bisa diandalkan. Pabrikan mengembangkan XForce untuk mendukung konsep SUV kompak terutama pada setelan kaki-kaki dan mesinnya.
Teknologi Well-Tuned Suspension yang disematkan menambah kenyamanan saat berkendara karena memiliki ukuran yang sama dengan Mitsubishi Pajero Sport. Bahkan, mampu memberikan performa layaknya mobil mewah Eropa dengan bantingan yang nyaman, namun tidak lemah.