Suzuki Hadirkan Mobil Irit BBM, Sekali Isi Bisa Menempuh 800km

Muhamad Fadli Ramadan
Suzuki Hadirkan Mobil Irit BBM, Sekali Isi Bisa Menempuh 800km (Foto: gaadiwaadi)

JAKARTA, iNews.id -  Maruti Suzuki  resmi menghadirkan Tour H1 di India. Mobil yang diklaim irit bahan bakar, bisa menempuh jarak sekitar 800 km atau setara Jakarta-Surabaya dalam sekali isi. 

Sebagaimana dikutip dari Gaadiwaadi, Suzuki Tour H1 mempunyai desain mungil baru dijual untuk pasar India. Secara harga,  mobil tergolong murah, tapi tetap dibekali berbagai keunggulan. 

Secara tampilan, mobil terlihat kecil bahkan lebih mungil dari Suzuki Karimun. Namun, di bagian depan sudah disematkan grill yang cukup besar dengan logo S di tengah bagian yang terpisah dengan grill. 

Ada juga lampu utama yang dirancang cukup besar lengkap dengan lampu sein yang di tempatkan di bagian dalam. Sayangnya, Tour H1 belum dibekali fog lamp, tapi ada lampu sein kecil di samping, tepatnya di atas ban depan. 

Suzuki Tour H1 dibangun pada platform yang sama seperti Alto K10 yang sudah meluncur lebih dulu pada akhir tahun lalu. Namun, memiliki desain yang berbeda guna mengincar pasar lebih luas. 

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Mobil
17 hari lalu

Suzuki Cetak Rekor Penjualan Tertinggi di November 2025, Carry dan Hybrid Jadi Penopang

Mobil
28 hari lalu

Suzuki Gelar Kontes Jimny Custom, Pemenang Bakal Dipamerkan di IIMS 2025

Mobil
1 bulan lalu

Susul Kembarannya, Suzuki Pastikan Mobil Listrik e-Vitara Meluncur di IIMS 2026

Mobil
1 bulan lalu

Boyong Deretan Mobil Hybrid, Suzuki Targetkan 1.600 Unit di GJAW 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal