28 PO Bus Pakai Nama Daerah Menjadi Kebanggaan Warga, Ini Idola Busmania

Muhamad Fadli Ramadan
Menggunakan nama daerah menjadi simbol kebanggaan bagi pemilik PO bus dan masyarakat setempat. (Foto: Instagram) 

17. Sinar Dempo

PO Sinar Dempo merupakan perusahaan yang bergerak di bidang transportasi darat yang berdiri sejak 1974, di Pagar Alam, Sumatera Selatan. PO ini tergabung dalam konsorsium perusahaan AKAP Sanutra (Satu Nusa Transport) yang pernah melayani rute dari Banda Aceh menuju Denpasar, Bali, pada 1979.

PO Sinar Dempo menggunakan nama dari salah satu daerah asalnya, yaitu Kecamatan Dempo Selatan, Kota Pagar Alam, Sumatera Selatan.

18. Bone Indah Jaya

PO Bone Indah Jaya merupakan salah satu operator bus yang berkantor pusat di Kota Samarinda, Kalimantan Timur. Perusahaan ini melayani beberapa trayek, salah satunya dari Balikpapan menuju Samarinda PP. PO ini mengandung nama salah satu daerah yang ada di Sulawesi Selatan, yaitu Kabupaten Bone.

19. PO ATS

PO Aceh Transport Sanutra (ATS) merupakan salah satu operator bus asal Banda Aceh yang melayani beberapa perjalanan dari Aceh menuju Medan, hingga Bandung. Sesuai namanya, bus ini menggunakan nama dari daerah asalnya, yaitu Aceh.

20. Jepara Makmur

PO Jepara Makmur merupakan operator bus pariwisata seperti di Pulau Jawa, Bali, Lombok, dan juga sebagian Pulau Sumatera. Bus ini menggunakan nama daerah basis pelayanannya, yakni Jepara yang ada di Provinsi Jawa Tengah.

21. Jember Indah

PO Jember Indah juga menggunakan nama daerah basis pelayanannya, yaitu Kabupaten Jember yang ada di Jawa Timur. Perusahaan ini menyediakan layanan bus pariwisata untuk Pulau Jawa dan juga Bali.

22. Cahaya Bone

PO Cahaya Bone merupakan operator bus yang beroperasi di Sulawesi dan telah berdiri sejak 1952. Bus ini melayani perjalanan menuju beberapa daerah, seperti Palu, Manado, Gorontalo, Mamuju, Pare-Pare, Bulukumba, dan lain sebagainya.

23. Fajar Riau Wisatal

Perusahaan ini merupakan salah satu penyedia layanan transportasi bus reguler dan juga pariwisata. Untuk trayek reguler PO Fajar Riau Wisata melayani rute dari Dumai menuju Pekanbaru atau sebaliknya. PO ini mengandung nama daerah yang terletak di bagian pantai timur pulau Sumatera, yaitu Provinsi Riau.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Buletin
4 bulan lalu

Karyawan PO Bus Kena PHK gegara Kebijakan Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Larang Study Tour

Niaga
5 bulan lalu

Bus Ada Kecoa dan Izin Kedaluwarsa, PO Rosalia Indah: Perizinan Sudah Terbit Sistem Belum Update

Mobil
7 bulan lalu

Langgar Aturan, Kemenhub Bakal Tindak Tegas PO Bus ALS Tewaskan 12 Penumpang

Niaga
8 bulan lalu

Gempar Pemudik Meninggal di Dalam Bus, Diduga Korban Kelelahan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal