Jadi Langganan Para Peziarah, Ini Arti Nama PO Bus Persada

Muhamad Fadli Ramadan
Zainul memperingatkan kepada seluruh perusahaan otobus (PO) untuk tetap menjaga kekompakan. (Foto: YouTube PerpalZ TV)

JAKARTA, iNews.id Bus masih menjadi pilihan sebagian masyarakat Indonesia untuk mobilitas dari satu daerah ke daerah lain. Bahkan, banyak yang membutuhan jasa bus pariwisata untuk mengantar mereka bepergian ke suatu lokasi wisata.

Pemilik PO Persada, Haji Zainul Arifin yang terjun dalam angkutan bus pariwisata menegaskan kebutuhan masyarakat terhadap angkutan transportasi darat tak pernah habis.

Untuk itu, Zainul memperingatkan kepada seluruh perusahaan otobus (PO) untuk tetap menjaga kekompakan. Pasalnya, ini jadi kunci agar angkutan bus tetap eksis hingga bertahun-tahun mendatang.

“Harapan saya dengan teman-teman itu ada rasa kekompakan, supaya kita ini tidak bersaing. Kita perang pelayanan tidak masalah, tapi kalau perang masalah yang lain jangan. Kita tetap rukun, gitu harapan saya,” kata Zainul dalam video di kanal YouTube PerpalZ TV.

Seperti diketahui, saat ini transportasi bus memang sedang berkembang dengan inovasi yang dilakukan oleh karoseri membuat tampilan kendaraan besar semakin menarik. Setiap PO juga berlomba-lomba dalam memberikan pelayanan terbaik dan tarif yang murah.

“Kalau seperti itu, saya yakin untuk transportasi semakin jaya. Pasti kuat itu, asal teman-teman itu kompak. Saya dan teman-teman yang lain kompak, pasti itu (kuat). Masyarakat itu pasti butuh kita,” ujarnya.

Editor : Ismet Humaedi
Artikel Terkait
Internasional
15 hari lalu

Horor! Tabrakan 4 Kendaraan Tewaskan 63 Orang

Megapolitan
22 hari lalu

Bus Royal Trans Ludes Terbakar di Tol Wiyoto Jakut, Api Diduga Muncul dari Mesin

Megapolitan
22 hari lalu

Bus Terbakar Hebat di Tol Wiyoto Kelapa Gading Jakut, Begini Kondisinya

Mobil
2 bulan lalu

Mengintip Bus Anti Peluru Freeport, Dibuat untuk Keamanan Antar Jemput Karyawan

Buletin
3 bulan lalu

Bus Angkut Rombongan Siswa dan Guru SMP di Karangasem Terbakar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal