Deretan Pemilik PO Bus Dikenal Dermawan, dari Gratiskan Bus untuk Anak Yatim hingga Bangunkan Rumah Warga

Muhamad Fadli Ramadan
Berawal dari niat untuk mengubah kehidupan, para pengusaha bus bekerja keras dengan sepenuh hati. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id – Pemilik perusahaan otobus (PO) sebagian besar merintis usaha dari nol dan sempat menjalani masa-masa sulit. Ini yang mendasari mereka selalu berbagi dengan orang-orang sekitar, hingga dikenal paling dermawan.

Berawal dari niat untuk mengubah kehidupan, para pengusaha bus bekerja keras dengan sepenuh hati. Hingga akhirnya, mereka sukses menjalankannnya hingga sekarang.

Lantas, PO bus apa saja yang dikenal paling dermawan? Berikut rangkumannya seperti dilansir iNews.id dari berbagai sumber.

PO Citra Dewi

Perusahaan otobus asal Bandungan, Semarang, Jawa Tengah ini dikenal sebagai PO bus yang dermawan. Usaha penyewaan bus pariwisata ini didirikan oleh Andi Sukamto pada 2008 silam.

Meski diakui Citra Desi Deriya, anak Pak Kamto, mereka tak punya tempat tinggal karena selalu tidur di hotel milik sendiri, tapi orang tuanya sangat dekat dengan warga sekitar dan memiliki hubungan baik.

Bahkan, pada momen kehadiran bus baru PO Citra Dewi, orang tuanya selalu mengajak warga sekitar untuk merasakan armada anyar tersebut. Barulah bus digunakan untuk usaha penyewaan.

“Bapak juga suka mengajak tetangga-tetangga untuk ziarah, ini juga diteruskan oleh ibu. Pasti kalau datang bus baru, selalu dibawa buat ziarah dulu baru dipakai kerja,” kata Citra dikutip dalam video di kanal YouTube PerpalZ TV.

Editor : Ismet Humaedi
Artikel Terkait
Internasional
10 hari lalu

Horor! Tabrakan 4 Kendaraan Tewaskan 63 Orang

Megapolitan
17 hari lalu

Bus Royal Trans Ludes Terbakar di Tol Wiyoto Jakut, Api Diduga Muncul dari Mesin

Megapolitan
17 hari lalu

Bus Terbakar Hebat di Tol Wiyoto Kelapa Gading Jakut, Begini Kondisinya

Mobil
2 bulan lalu

Mengintip Bus Anti Peluru Freeport, Dibuat untuk Keamanan Antar Jemput Karyawan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal