Kisah Dokter Cantik Kelola PO Bus Warisan Sang Ayah sejak SMA, Tak Punya Rumah Tinggal di Hotel

Muhamad Fadli Ramadan
Citra kini menyandang gelar dokter setelah menyelesaikan kuliah kedokteran. (Foto: YouTube PerPalZ TV, Aprilia D Lestari dan Instagram)

Sebagai pengusaha perhotelan dan restoran, ditambah dengan bus pariwisata, Citra mengungkapkan dirinya tak pernah tinggal di rumah. Padahal, orang tuanya bisa saja membangun rumah mewah di Semarang.

“Sampai sekarang aku enggak punya rumah. Selama 25 tahun aku hidup, aku tinggal di hotel terus, nggak pernah tinggal di rumah,” ungkap Citra dikutip dari kanal YouTube Aprilia D Lestari Official.

Namun, Citra mengungkapkan alasan keluarganya tak memiliki rumah pribadi karena jiwa bisnis yang tinggi. Tetapi, tempat tinggalnya bukan hanya satu kamar hotel, tapi lengkap dengan ruang tamu dan dapur sehingga dapat menunjang kehidupan keseharian mereka.

“Sebenarnya juga pengen punya rumah kalau misalnya teman-teman ku main, kayak di hotel terus. Bapak ku nggak suka punya rumah, saya nggak tahu juga ya, tapi kebanyakan orang Jawa itu rumahnya di tempat usahanya,” ungkapnya.

Tapi, Citra mengaku bersyukur dengan kehidupan seperti itu karena dirinya tak kehilangan sosok keluarga. Pasalnya, saat bapak dan ibunya bekerja, dirinya masih bisa bertemu dan berbicara dengan keduanya.

Editor : Ismet Humaedi
Artikel Terkait
Buletin
4 bulan lalu

Karyawan PO Bus Kena PHK gegara Kebijakan Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Larang Study Tour

Niaga
5 bulan lalu

Bus Ada Kecoa dan Izin Kedaluwarsa, PO Rosalia Indah: Perizinan Sudah Terbit Sistem Belum Update

Mobil
7 bulan lalu

Langgar Aturan, Kemenhub Bakal Tindak Tegas PO Bus ALS Tewaskan 12 Penumpang

Niaga
8 bulan lalu

Gempar Pemudik Meninggal di Dalam Bus, Diduga Korban Kelelahan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal