“Kira-kira sudah umur berapa Pak masih bawa unit armada Raya ini?,” ujar RN Chanel.
“Baru 74 tahun,” ucap Mbah Sri.
“Sudah lama di PO Raya ini Pak?,” tanya RN Chanel lagi.
“Baru 38 tahun,” kata Mbah Sri.
Sontak jawaban tersebut membuat sang pengunggah video terkejut saat mengetahui pengabdian Mbah Sri di PO Raya. Dia sangat setia dan menjadi satu-satunya perusahaan tempatnya bekerja.
Meski sudah berusia 74 tahun, Mbah Sri terlihat masih sangat bugar. Ini dapat dilihat dari raut mukan dan cara jalannya. Dia tak kesulitan saat mengemudikan bus yang diketahui masih menggunakan transmisi manual.